Share Info

28 February 2011

Google Depak Website Kualitas Rendah

Google, sebagai raksasa mesin pencari sudah mulai bertindak tegas terhadap website yang kualitasnya rendah. Tanpa pandang bulu, google mendepak website-website yang hanya menawarkan kepada user halaman yang penuh dengan iklan.

Google memodifikasi sistem pencariannya. Mereka coba membendung keberadaan situs yang dinilai berkualitas rendah, tampil di deretan atas hasil pencariannya. Namun perubahan ini masih hanya berlaku di wilayah Amerika Serikat saja.

Dikutip detikINET dari Sify, Senin (28/2/2011), Google mengubah formula matematis untuk menyingkirkan situs yang menawarkan value rendah. Ini seperti beberapa situs yang hanya memberi sedikit konten dan malah membawa user ke halaman penuh dengan iklan.

Raksasa mesin cari ini sebelumnya memang sudah berniat untuk membendung situs yang hanya meniru konten dari website lain atau menyajikan informasi yang tidak bermanfaat. Dan, inilah saatnya.

Google memaparkan, perubahan ini menurunkan website dengan kualitas rendah dan meninggikan website berkualitas tinggi dalam rangking hasil pencarian. Website berkualitas tinggi memiliki syarat seperti punya konten orisinal dan memiliki analisis mendalam.

"Kami memiliki sebuah tanggung jawab untuk memicu sebuah ekosistem web yang sehat. Penting kiranya sebuah situs dengan kualitas tinggi mendapat penghargaan dan itulah yang dilakukan dalam perubahan ini," demikian keterangan Google.

Google mengerjakan proyek perubahan tersebut sejak sekitar setahun silam. Penerapannya dimulai di Amerika Serikat dan rencananya bakal menyambangi wilayah-wilayah lainnya.

[Source : detikinet.com]

0 Comment:

Post a Comment

Silahkan anda meninggalkan komentar yang tidak berbau SARA

Link Exchange

Copy kode di bawah ke blog sobat, saya akan linkback secepatnya

Berbagi Informasi

Sport

Translate

Blog Archive

Pageviews last month