Share Info

8 September 2011

Jelang HUT 9/11, AS Naikkan Level Siaga di Sejumlah Pangkalan Militer


WASHINGTON - Pentagon pada Rabu menyatakan bahwa pihaknya menaikkan level siaga di pangkalan-pangkalan militer di Amerika Serikat sebelum ulang tahun ke-10 serangan-serangan 11 September (9/11). "Level perlindungan bagi instalasi-instalasi militer, sebagian besar di Amerika Serikat dinaikkan sebelum 9/11," kata Sekretaris Pers George Little kepada wartawan. "Ini bukan tanggapan atas ancaman tertentu tapi langkah hati-hati dan waspada."



Al Qaida telah "menitikberatkan aksinya pada hari-hari libur dan peristiwa-peristiwa penting di masa lalu" dan ulang tahun ke-10 serangan-serangan 9/11 "disebutkan dalam dokumen-ddokumen yang disita" dalam serangan AS pada Mei yang menewaskan Osama bin Laden di kompleks rumahnya di Pakistan, katanya.
Keputusan itu, yang mulai berlaku pada Rabu, diambil oleh Menteri Pertahanan Leon Paneta atas rekomendasi Kepala Komandan Utara Jenderal Charles Jacoby, yang mengawasi pasukan di Amerika Utara, katanya. Pentagon menolak mengungkap rincian level keamanan baru itu atau langkah-langkah apa yang mungkin diperlukan di pangkalan-pangkalan di AS.

Sebagian besar pangkalan AS di luar negeri sudah beroperasi di bawah level siaga tinggi, kata Little. Menteri Keamanan Dalam Negeri Janet Napolitano mengatakan tak ada info intelejen khusus atau kredibel bahwa Al Qaida atau kelompok-kelompok pendukungnya merencanakan serangan terkait ulang tahun serangan teror paling terburuk atas wilayah AS.

Tapi Napolitano mengatakan, pemerintah telah mengambil sikap waspada menjelang ulang tahun itu dan para pejabat mengatakan langkah Pentagon itu merujuk pada hal tersebut. Usaha-usaha kontra terorisme AS mengalami perbaikan besar-besaran setelah 11 September 2001 ketika hampir 3.000 orang tewas di New York, Washington dan Pennsylvania.

Keamanan AS diperkirakan akan diperketat hari Minggu ini untuk pelaksanaan ulang tahun itu ketika Presiden Barack Obama menghadiri upacara di tiga tempat yang diserang teroris: Ground Zero di Manhattan, tempat Pusat Perdagangan Dunia berdiri; Pentagon di luar Washington; dan Shanksville, Pennsylvania, tempat satu jet United Airlines yang dibajak jatuh setelah para penumpang dan awak pesawat melawan.

0 Comment:

Post a Comment

Silahkan anda meninggalkan komentar yang tidak berbau SARA

Link Exchange

Copy kode di bawah ke blog sobat, saya akan linkback secepatnya

Berbagi Informasi

Sport

Translate

Blog Archive

Pageviews last month