Tidak selamanya hubungan seks bisa selalu menggairahkan dalam kehidupan pasangan suami istri. Apalagi, jika hubungan telah dijalani sekian lamanya. Waktu yang tersedia untuk berduaan pun terkadang cukup sempit.
Apalagi mengingat situasi dan kondisi di rumah yang tidak selalu mendukung untuk aktifitas romantis. Belum lagi karena sebab-sebab lain, seperti kehadiran tamu, sanak famili dan lain hal.
Jangan heran, jika untuk bersama berdua saja sulit, bagaimana hubungan seks bisa berjalan baik. Kalau sudah begini, hubungan seks pun biasanya hanya dijadikan sebagai kewajiban semata.
Menilik kondisi ini, agaknya setiap pasangan harus mencari jalan keluar alternatif, untuk membuat waktu spesial berdua, untuk sekedar membangkitkan kembali gairah yang mungkin saja sedikit memudar.
Para seksolog menganjurkan untuk mengatasi dengan cepat gairah seks yang menurun ini. Tentu dengan menyediakan waktu khusus berduaan, jika memang waktu semakin sempit, mengingat kesibukan sehari-hari yang padat.
Psikolog dan penulis buku Couple Power Therapy, Phyllis Kock Sheras, memberi saran agar dalam sehari, usahakan anda dan pasangan bisa menyisihkan waktu untuk berduaan.
“Amat penting bagi pasangan untuk punya waktu berdua saja, agar tetap terhubung sebagai pasangan yang harmonis,” ujar Phyllis Kock Sheras. Untuk itulah, coba jadwalkan waktu berdua setiap malam jika waktu memang padat setiap harinya, dan jangan buru-buru tidur jika sudah berada di ranjang.
Ini sangat penting untuk kelangsungan gairah berdua. Jangan pernah mengangap remeh urusan yang satu ini. Kalau memang tak bisa di rumah, anda bisa mencoba di luar rumah seperti hotel. Berkencanlah seolah-olah anda berdua belum lama membina hubungan.
0 Comment:
Post a Comment
Silahkan anda meninggalkan komentar yang tidak berbau SARA