Share Info

21 May 2012

Cara Tepat Ajukan kenaikan Gaji

Sudahkah pantas gaji yang Anda terima? sudah berapa lama Anda bekerja di perusahaan? Pertanyaan-pertanyaan ini menjadi kerisauan tertentu bagi seorang karyawan. Beberapa orang merasa sudah cukup lama bekerja.
Namun, Gaji yang diterima tak juga mengalami kenaikan. Bahkan mungkin jauh dari sejahtera. Padahal Anda telah memberi konstribusi cukup besar bagi perusahaan.
Lalu, bisakah Anda mengajukan kenaikan gaji? Dan bagaimana cara yang etis dan tepat untuk melakukannya? Sebelum mengajukan, cobalah untuk melakukan langkah berikut ini.

Adakan Survei
survei ini bermaksud untuk mencari tahu standar gaji. Bagi posisi yang sama dengan Anda di perusahaan lain. Ini bertujuan untuk mengetahui perkiraan berapa besar gaji yang seharusnya pantas untuk Anda dapatkan.
Dengan segala bentuk fasilitas dan tunjangan kerja lainnya. Jika Anda karyawan, maka Anda wajib memberikan kinerja terbaik. Sementara perusahaan pun wajib mengapresiasi dan membayar kinerja Anda dengan harga dan hasil optimal.  

Lihat keadaan keuangan perusahaan
Cari waktu yang tepat, dimana perusahaan berada pada keadaan keuangan yang baik. Sehingga memungkin Anda untuk mengajukan kenaikan gaji. 
Jika perusahaan berada dalam keuangan yang kurang baik. Maka ada baiknya Anda bersabar, untuk menunggu saat yang tepat. Perkirakan dalam kondisi seperti apa biasanya perusahaan melakukan kenaikan gaji. Di luar kenaikan rutin pada biasanya. 

Seberapa berharga Anda
Pikirkan seberapa besar konstribusi Anda di perusahaan. Sudahkah Anda memberi kinerja terbaik. Tak ada salahnya Anda mencari tahu nilai "jual" Anda. 
Apakah keberadaan Anda di perusahaan sangat penting atau justru biasa saja?. Prestasi apa yang sudah Anda perbuat bagi perusahaan. Sehingga Anda berhak mengajukan kenaikan gaji. Dan perusahaan harusnya memberikan feed back pada Anda sebagai karyawan yang berkompeten.  
Persiapkan data pendukung
Kumpulkan dan cari alasan tepat yang melatar belakangi Anda berhak mendapatkan kenaikan gaji. Gunakan dan persiapkan dengan baik data-data pendukungnya. 
Urutkan dengan benar mulai dari alasan, fakta dan data akurat yang mendukung keinginan Anda. Agar perusahaan pun tak ragu mencairkan dana untuk pengajuan kenaikan gaji Anda.

 [Source: perempuan.com]

gaji. Dan perusahaan harusnya memberikan feed back pada Anda sebagai karyawan yang berkompeten.  


0 Comment:

Post a Comment

Silahkan anda meninggalkan komentar yang tidak berbau SARA

Link Exchange

Copy kode di bawah ke blog sobat, saya akan linkback secepatnya

Berbagi Informasi

Sport

Translate

Blog Archive

Pageviews last month